Thursday, October 1, 2015

KALAM-KALAM LANGIT, FILM PERTAMA INDONESIA YANG MENGANKAT TEMA MTQ NASIONAL



Bertempat di Cafe Pisa, Menteng tanggal 30 September 2015. Bersamaan dengan perayaan ulang tahun ketiga brand custom cloting “ Iwearzule “ yang juga menjadi salah satu sponsor film ini, diadakan launching perkenalan para cast dari film “ Kalam-Kalam Langit. “ Kalam-Kalam Langit “ sendiri adalah merupakan film produksi “ Putar Film “ yang sudah lebih dulu kita kenal lewat Kun Fa Ya Kun ( 2008 ), Pengejar Angin ( 2011 ), Gending Sriwijaya ( 2012 ), Tak Sempurna ( 2013 ) dan Garuda Superhero ( 2014 ).



Kalam-Kalam Langit sendiri menceritakan seorang perjuangan Qori/Tahfidz bernama Jafar ( Dimas Seto ) sepeninggal sang ayah untuk menjadi juara di ajang MTQ nasional asal Lombok. Cast lainnya antara lain Mathias Muchus sebagai Ayah Jafar, Henidar Amroe sebagai Ibu Jafar, Ibnu Jamil sebagai SyatoriMerin Febriziani sebagai Azizah dan pendatang baru di ranah perfilman kita Elyzia Mulachela yang kebetuan juga berasal dari Lombok berperan sebagai Anissa.



Kalam-Kalam Langit disutradarai oeh Faozan Rizal yang juga dalam film ini bertindak sebagai penullis skenario sekaligus yang namanya lebih kita kenal terlebih dahulu sebagai Director Of Photography senior yang bisa kita lihat hasilnya dalam film Ayat-Ayat Cinta dan Habibie Ainun. Menarik kita tunggu bagaimana hasil eksekusi akhir dari Faozan Rizal lewat film Kalam-Kalam Langit ini dari kursi sutradara.





Kalam-Kalam Langit akan memasuki proses syuting mulai pekan depan dan film ini dipersiapkan untuk release di Lebaran tahun 2016. Untuk saat ini kita hanya bisa menunggu filmnya sampai tahun depan.

Subscribe to this Blog via Email :