Tuesday, September 27, 2016

WESTWORLD, SERIAL TERBARU HBO KREASI JJ. ABRAMS DAN JONATHAN NOLAN




Untuk saat ini Netlix boleh saja mendominasi  melahirkan serial-serial menarik dan bahkan terbaik dengan berbagai genre sejak kemunculan mereka beberapa terakhir tahun ini. Tetapi untungnya HBO masih bisa mempertahankan pesonanya bagi Gila Film penikmat tv series. Disaat sedang vakumnya serial sejuta umat 'Game Of Thrones', HBO masih mampu mengisinya serial pengganti yang masih menarik banyak penonton. Terakhir serial drama-kriminal 'The Night Of'' yang baru menyelesaikan musim pertamanya mampu mendapat respon yang positif dari penonton dan kritikus. Dan kali ini, bersiap-siap lah dengan serial terbaru yang patut layak kita tunggu, yaitu WESTWOLRD.



Serial yang terinspirasi dari film layar lebar berjudul sama tahun 1973 yang disutrdarai oleh Michael Crichton, Westworld merupakan perjalanan kelam dari kenyataan buatan dan kejahatan masa depan,yang mengeksplorasi sebuah dunia dengan segala keinginan manusia, tidak peduli seberapa baik dan jahat, dapat disatukan. Hasil kreasi Jonathan Nolan (“Interstellar,” “The Dark Knight,” “Person of Interest”) dan Lisa Joy (“Pushing Daisies,” “Burn Notice”), keduanya menjadi executive producer dan penulis, Nolan sendiri akan menyutradarai episode pertama dan terakhir serial ini.



Asisten kreator Nolan menjelaskan, “Serial ini membangun konsep yang menggugah dari film aslinya, kami ingin mewujudkan pertanyaan: Jika Anda dapat benar-benar terhanyut dalam suatu fantasi, di mana Anda dapat melakukan apa pun yang diinginkan, dapatkah Anda  mengungkapkan tentang diri Anda yang tidak ingin Anda ketahui?”



Asisten kreator Joy menambahkan, "Kami juga ingin mengeksplorasi apa artinya menjadi manusia dari luar – melalui mata sang 'penguasa': kehidupan karakter AI yang menjadi daya tarik utama dari suatu taman. Ini merupakan meditasi tentang kesadaran – berkat dan beban – digambarkan dengan indah oleh para pemain kami yang luar biasa ."





Serial Westworld dibintangi Anthony Hopkins , Ed Harris, Evan Rachel Wood , James Marsden, Thandie Newton  dan Jeffrey Wright. Yang juga didukung oleh Tessa Thompson (“Creed”), Sidse Babett Knudsen (“Borgen”),Jimmi Simpson (serial HBO “The Newsroom”), Rodrigo Santoro (“Focus,” “The 33”),Shannon Woodward (“Raising Hope”), Ingrid Bolsø Berdal (“Chernobyl Diaries”), Ben Barnes (“The Chronicles of Narnia” films), Simon Quarterman (“The Devil Inside”), Angela Sarafyan (“The Twilight Saga: Breaking Dawn”), Luke Hemsworth (“Infini”) dan Clifton Collins, Jr. (“Star Trek”).


Sinopsis:

Di antara para pemeran utama WESTWORLD: Dr. Robert Ford (Anthony Hopkins), tokoh brilian, pendiam dan direktur kreatif yang rumit, kepala pemrogram dan pendiri Westworld, yang memiliki visi kreatif sebuah taman yang tak terbantahkan. Sosok Man in Black (Ed Harris) adalah manusia jelmaan kejahatan yang sesungguhnya. Dolores Abernathy (Evan Rachel Wood) merupakan putri dari penguasa distrik, yang cantik dan baik hati, yang mendapati bahwa seluruh keindahan yang ada hanyalah kebohongan yang diciptakan.



Teddy Flood (James Marsden), pendatang baru di kota kecil perbatasan, dengan cepat menunjukkan pesona dan bakatnya melalui senjata. Nyonya Maeve Millay (Thandie Newton) yang cantik dan judes, memiliki kemampuan jenius membaca orang dan bertahan hidup, namun kemampuan melihat masa depan itu mendapatkan tantangan. Bernard Lowe (Jeffrey Wright) adalah kepala Divisi Pemrograman taman yang cerdas dan murah hati, yang keinginannya mengamati kehidupan manusia memberinya sejumlah inspirasi dalam kehidupannya: menciptakan manusia buatan.



Charlotte Hale (Tessa Thompson) adalah provokator yang misterius dan cerdas dengan perspektif unik tentang Westworld. Theresa Cullen (Sidse Babett Knudsen), pimpinan Quality Assurance Westworld, bertanggung jawab menjaga taman dari kekacauan yang tak terduga. Seorang pengunjung pertama, William (Jimmi Simpson) pada awalnya khawatir terhadap peristiwa bejat di taman, namun perlahan-lahan mengungkap makna yang lebih dalam.



Hector Escaton (Rodrigo Santoro), penjahat Westworld paling dicari, menyumbangkan teori bahwa kawasan Barat adalah kawasan yang liar, dan satu-satunya cara untuk bertahan hidup adalah dengan merangkul sang predator utama. Elsie Hughes (Shannon Woodward), sang bintang anyar yang sinis di Behaviour Department, disibukkan dengan diagnosa perilaku menyimpang di keramaian taman. Armistice (Ingrid Bolsø Berdal) adalah petarung yang kejam dan bandit brutal, yang kekejamannya hanya dapat ditandingi dengan kesetiaannya kepada sesama penjahat.



Logan (Ben Barnes) adalah tamu veteran yang kegemarannya mencari kesenangan di taman setara dengan motivasinya memanjakan diri dan keinginannya menolong temannya, William. Lee Sizemore (Simon Quarterman) adalah kepala Narrative, yang alur ceritanya menggoda para tamu, sementara kepribadiannya mengganggu rekan kerjanya. Clementine Pennyfeather (Angela Sarafyan), salah satu daya tarik yang paling populer di Westworld, diciptakan untuk memperdaya dengan sempurna.



Stubbs (Luke Hemsworth) adalah kepala Security yang tak berguna, bertanggung jawab memantau interaksi tuan rumah dan manusia serta menjamin keselamatan para tamu. Lawrence (Clifton Collins, Jr.), seorang penjahat keji yang mempesona, memiliki kemampuan manuver dan negosiasi untuk berbagai masalah pidana di Westworld.

Subscribe to this Blog via Email :