Setelah sukses dengan Air Mata Di Ujung Sajadah (2023) yang meraih 3,2 juta penonton di Indonesia dan menjadi film drama Indonesia terlaris di Malaysia, Beehave Pictures kembali dengan film terbaru berjudul Tabayyun. Film ini diproduksi bersama A&Z Films dan Legacy Pictures. Tabayyun diambil dari istilah dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), yang berarti mencari kejelasan atau kebenaran suatu hal, sesuatu yang sangat relevan di era digital untuk mencegah penyebaran berita hoaks.
Film ini diadaptasi dari novel Tabayyun karya Ilyas Bachtiar dan dibintangi oleh Titi Kamal, Ibrahim Risyad, Naysilla Mirdad, Farrell Rasqy, Maya Hassan, serta aktris senior Jenny Rachman. Kisahnya berpusat pada Zalina (Titi Kamal), seorang ibu tunggal yang menjadi bahan gunjingan di kantornya karena latar belakang ayah anaknya, Arka (Farrell Rasqy), tidak jelas. Keadaan semakin rumit ketika Arlo (Ibrahim Risyad), anak pimpinan perusahaan, jatuh cinta padanya, meskipun sudah dijodohkan dengan Arum (Naysilla Mirdad). Sementara ibu Arlo, Samira (Jenny Rachman), awalnya menentang hubungan ini, namun akhirnya berusaha mencari kejelasan atau tabayyun dengan Zalina, yang ternyata menyimpan masa lalu kelam.

Produser Ronny Irawan dan Nafa Urbach optimis bahwa film ini akan diterima oleh masyarakat karena pesan moralnya yang kuat, terutama tentang harga diri seseorang yang tidak ditentukan oleh masa lalunya. Film ini juga menyentuh tema cinta bertepuk sebelah tangan, sebagaimana tercermin dalam dialog Arum, “Aku punya seribu alasan untuk mencintaimu, tapi kamu cuma punya satu alasan untuk meninggalkanku, karena hatimu bukan untuk aku.”

Film Tabayyun juga akan dihiasi tiga lagu soundtrack dari Fabio Asher, Anggis Devaki, dan Nabila Ellisa. Dengan sutradara Key Mangunsong dan penulis skenario Titien Wattimena, yang sebelumnya sukses dengan Air Mata Di Ujung Sajadah, film ini dipastikan menghadirkan drama yang menyentuh dan emosional. Ronny Irawan menjanjikan pengalaman seperti naik roller coaster dengan adegan lucu, sedih, dan menggemaskan. Tabayyun akan tayang di bioskop Indonesia mulai 8 Mei 2025.